Rabu, 06 April 2016

Sambal Bawang Mbok Djayus

Wah ini nih favorit saya. Baru aja tadi makan siang di sana (Candi Sewu) bareng sama partner. Warung ini terkenal loh, banyak orang penting (ceileh) pernah makan di sana karena banyak tuh fotonya dipajang di dinding.

Kalau makan di Warung Mbok Djayus jangan harap ada daftar menu dan waiters (mas/mbak) yang siap melayani pembeli ya. Di sana sistemnya ambil semau kita lalu dimakan lanjut dibayar. Jadi pertama datang langsung pesan nasi berapa porsi sama sambal berapa cobek + berapa cabenya, lanjut ambil piring terus diisi tuh sama lauk yang kita mau (ex: ayam goreng, telur goreng, dan aneka gorengan). Lauknya sudah tersedia di wadah-wadah gitu jadi tinggal ambil, kadang kalau pas beruntung bisa dapat yang masih hangat baru keluar dari penggorengan tapi seringnya sudah dingin sih. Oh iya, kalau mau makan sayur juga bisa, tapi pilihan sayurnya gak banyak, cuma sayur lodeh sama tauge rebus.

Tadi makan siang pesan nasi 2 porsi, lauknya (ayam goreng 1, telur dadar 1, dadar jagung 1, sama tempe gembus/gamblong/menjes 2), plus es teh 2 gelas. Untuk sambalnya, saya pakai cabe 15 sementara partner pakai cabe 5 (cupu) hehe gak lah ya, dia ada radang lambung jadi emang gak bisa makan pedas. Oh iya, walaupun harga cabe lagi meroket tapi sambal di sana tetap pake banyak cabe dan pedasnya tetap aduhai.
Sambal Bawang Cabe 15 (horor cabenya)
Rasa lauknya sih standar ya kayak masakan di rumah atau warung-warung lainnya. Tapiii sambalnya juara! Sambal bawangnya terfavorit lah yah (lebay). Bagi yang suka makan pedas wajib coba, ini enak soro! Saya sering loh di rumah iseng bikin sambal bawang ala Mbok Djayus (bawang putih, cabe, garam, gula dihaluskan terus disiram minyak panas) tapi rasanya jauh dari versi aslinya -_-.
before
after
Total keseluruhan 32,5K saja, murah euy. Yuk mari melipir ke sana.
Nasi 2 porsi : 7k
Es teh 2 gelas : 6k
Ayam goreng 1 : 9k
Dadar telur 1 : 4k
Gorengan 3 biji : 4,5k
Sambal 2 cobek : 2k
Cahayanya gak santai
Eh di sana minus kurang bersih yah. Tissue bertebaran di lantai -_-.

SAMBAL BAWANG MBOK DJAYUS
Buka jam 11.00 – 03.00 WIB
Jl. Candi Sewu Ruko No. 6 (pusat)
Jl. Panji Soeroso Utara No. 07 (cabang)
Kota Malang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar